SINGKAWANG KITA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Singkawang, Emy Hastuti geram melihat fasilitas di Taman Cahaya Madani Gayung Bersambut rusak oleh orang tak bertanggung jawab.
Ia bahkan akan melaporkan pelaku pengrusakan fasilitas umum tersebut ke Polisi apabila ketahuan.
“Kalau ketahuan, pasti kami serahkan dan laporkan ke Polisi,” ujar Emy.
Kekesalan Emy ini memang bukan tanpa alasan, ada banyak fasilitas umum seperti lampu penerangan, lampu hias, dan hiasan tulisan dinding yang dirusak.
Ditambah lagi banyak sampah yang dibuang tidak pada tempatnya.
Kedepannya, pihaknya berencana untuk memasang CCTV di sekitar taman untuk mengawasi aksi-aksi pengrusakan tersebut.